JALURNEWS.COM, Jakarta – Traveloka menggelar Sentra Vaksinasi COVID-19 dosis kedua untuk masyarakat yang tinggal di Tangerang Selatan, mulai 30 Juni sampai 2 Juli.
Sentra Vaksinasi COVID-19 dari Traveloka dosis kedua diadakan di Swiss-Belhotel Serpong, Intermark pada 30 Juni-2 Juli pukul 08.00 sampai 15.00.
Penerima vaksin tahap pertama tidak perlu lagi mendaftar secara online dan bisa langsung datang ke lokasi vaksinasi sesuai dengan jadwal yang tertera di kartu vaksin.