Kepala BPN Kabupaten Karimun Serahkan 114 Sertifikat Tanah ke Masyarakat

Editor: Redaksi

JALURNEWS.COM, Karimun – Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Karimun Junaedi S. Hutasoit, S.T menyerahkan 114 sertifikat tanah kepada masyarakat Gang Perdamaian RT 01 RW 02 atau tepatnya di Pulau Kambing Kelurahan Sungai Lakam Barat, Kecamatan Karimun, Kabupaten Karimun – Kepri.Jumat (03/02/2023).

Dalam hal itu, Kepala BPN Tanjung Balai Karimun Junaedi S. Hutasoit, S.T menyampaikan, proses penyelesaian masalah sertifikat tanah selama 30 tahun lebih dan sekarang Alhamdulilah hari ini kita dapat selesaikan dan mudah mudahan di tempat yang lain juga yang kurang lebih permasalahannya sama bisa kita selesaikan.

Beberapa waktu lalu di Kelurahan Sungai Lakam Timur juga sudah ada kita selesaikan, persis sama permasalahannya dengan yang kita selesaikan saat ini, dan kita terus bergerak untuk menyelesaikan masalah pertanahan di Kabupaten Karimun ini.

Bidang tanah ini merupakan Eks Tambang Timah yang di tinggalkan pasca tambang, setelah di tinggalkan pasca tambang status tanahnya sudah tidak jelas, ada banyak masyarakat ataupun oknum yang mengklaim tanah ini sehingga inilah yang menyulitkan Pemerintah Daerah dan kami dari BPN untuk melakukan sertifikat.

Namun,setelah kita berkordinasi dengan Komisi I DPRD Kabupaten Karimun dan juga kepada Pemerintah Daerah kita bersinergi dan kita cari solusinya dan ini bagian dari program yang dicanangkan oleh Presiden Jokowi Widodo.

Disamping kita menyerahkan sertifikat tanah kepada Masyarakat, kita juga menata tempat ini dan meminta kesediaan dari masyarakat agar tidak keberatan ketika bidang tanahnya kita ambil untuk pelebaran jalan demi kepentingan masyarakat banyak.

Dengan banyaknya permasalah tanah di Karimun ini, kita tetap bergerak untuk menyelesaikan satu persatu,mudah mudahan kedepannya juga kita dapat bersinergi seperti yang kita lakukan pada hari ini dapat bersinergi kepada Pemerintah Daerah, pihak keamanan dan lain sebagainya agar kita dapat menyelesaikan permasalahan tanah di Kabupaten Karimun ini. (YN)

Berita Terkait