Masyarakat Berbelanja di Pasar Mardinding, Satu Hari Menjelang Hari Raya Idul Fitri

Editor: Nike
Pasar Mardinding Ramai di Datangi pembeli menjelang Lebaran IdulFitri.

JALURNEWS.COM, Mardinding, Karo – Satu Hari Menjelang Hari Raya Idul Fitri Pasar Mardinding yang merupakan Setiap Hari Rabu menjadi sasaran Masyarakat Kecamatan Mardinding dan Kecamatan Lau Baleng Kabupaten Karo dalam memburu kebutuhan Lebaran, karena Pasar Mardinding merupakan kesempatan Terakhir Berbelanja sebelum Hari Lebaran pada Hari Kamis (13/5/2021).

Dari Pantauan Reporter Media Jalurnews.com di lapangan Rabu (12/5/2021) terlihat antusias masyarakat berbelanja mulai dari kebutuhan pokok sampai berbelanja Pakaian, Masyarakat yang datang dari bermacam golongan ini bnyak yang tampak beserta keluarga nya bahkan anak kecil sekali pun ikut serta, dan Unik nya di Pasar Mardinding, Desa Mardinding Kecamatan Mardinding Kabupaten Karo ini Masyarakat tetap Menerapkan Protokol Kesehatan dengan Memakai Masker dan mencuci Tangan di Tempat yang sudah disediakan Pihak terkait.

Dari Amatan Reporter Media Jalurnews.com di lapangan terdapat Lonjakan Harga-harga beberapa kebutuhan Pokok termasuk Daging dan Ikan juga bumbu-bumbu Dapur.

Beberapa harga kebutuhan Masyarakat di Pasar Mardinding, Beras Rp 150.000 (seratus lima puluh ribu rupiah) persak, Cabe merah Rp 16.000 (enam belas ribu rupiah) perkilogram, kentang Rp 9.000 (sembilan ribu rupiah) perkilogram, Telur Rp 38.000 (tiga puluh ribu rupiah) perpapan, Ayam potong Rp 45.000 (empat puluh lima ribu rupiah) perkilogram, ikan Mas Rp 30.000 (tiga puluh ribu rupiah) perkilogram, Cabe rawit Rp 17.000 (tujuh belas ribu rupiah) perkilogram, Tomat Rp 8000 (delapan ribu rupiah) perkilogram, kelapa Rp 4000 (empat ribu rupiah) perbutir ukuran sedang, Minyak Goreng curah dan merk salvaco Rp 14.000 (empat belas ribu rupiah) perliter.

Menurut harga di atas tidak jauh beda dengan harga sebelumnya, bisa di simpulkan biar pun jumlah permintaan tinggi tapi harga tetap stabil dan tidak terlalu berdampak kepada minat beli masyarakat.

Menurut tanggapan salah satu Warga yang berhasil di wawancarai Reporter media Jalurnews.com Beru Sembiring di sela-sela kesibukan kan nya berbelanja “Rabu ini ramai tidak seperti biasanya, mungkin banyak juga yang datang dari lau baleng, harga-harga pun naik tapi tidak terlalu tinggi sehingga kami masih bisa beli untuk lebaran besok” ujar nya sambil tersenyum kepada Repoter media jalurnews.com.

Penulis : Edy Sugiantho Ginting

Berita Terkait