Peringati Hari Pahlawan KSOP Kelas I Dumai, Melakukan Giat Padat Karya

Editor: Redaksi

JALURNEWS.COM, Dumai – KSOP Kelas I Dumai melakukan kegiatan padat karya dalam rangka memperingati hari pahlawan 10 November 2021 guna melanjutkan perjuangan para pahlawan, adapun gelombang kedua sebelumnya tahap pertama dilakukan di Trastle dan ponton jembatan dua penyebrangan penumpang Bandar Sri junjungan ,Selasa 10/11/2021.

Kegiatan gelombang kedua dilakukan berkenaan dengan 10 November 2021 dengan Hari Pahlawan dengan tema ” Pahlawan Ku Inspirasiku” , dengan maksud mengambil semangat juang para pahlawan , ungkap Kepala TU KSOP Kelas I Dumai,M.Adil Wanadi ,ST.M.Si.

Dan dalam mewujudkan partisipasi dan sosial dalam mengerakkan masyarakat marginal yang berorientasi yang peduli lingkungan dan pembangunan ,lanjut M.Adil.

Guna mewujudkan lingkungan yang kondusif seluruh wahana kulture sosial dan ekonomi sehingga tercipta rasa perjuangan dan mendukung pembangunan dikota Dumai,ungkap M.Adil lebih lanjut.

Adapun peserta yang mengikuti padat karya kurang lebih 20 orang dalam masa waktu 2 hari, dalam ruang lingkup kerja pengecatan tembok pagar ,pembersihan ruang lingkup mass perwira dan penanaman 15 pohon dilingkungan kantor ke Syahbandaran dan Otoritas pelabuhan Kelas I Dumai.

Dalam memperingati hari Pahlawan ” Kita bersama mewujudkan perjuangan pahlawan menjadi inspirasi melalui program padat Karya,tutup M.Adil.

Cr1

Berita Terkait